Tips Mempertahankan Pelanggan

kumpay 041.jpg
Bagi Anda pemilik kolam pemancingan tentu harus punya kiat-kiat khusus baik kolam harian, kiloan, galatama atau borongan untuk dapat menjaring para mania mancing atau pelanggan untuk datang ke pemancingan Anda. Kadangkala ada pemancingan bikin orang jenuh dan bosan serta pelayanannya yang kurang maksimal. Bahkan ada pelanggan yang suka mencoba sensasi-sensasi baru.
Kalau sudah begini tentu pelanggan tersebut akan mencari lokasi pemancingan lain yang dapat menservisnya lebih maksimal. Tetapi ada juga kolam pemancingan yang memberikan pelayanan luar biasa, sehingga pemancing pun enggan meninggalkan kolam pemancingan tersebut yang imbasnya ia akan menceritakan dari mulut ke mulut untuk mengajak serta rekan-rekan pemancing lainnya untuk datang.
Ingat, jika Anda berbuat kesalahaan kecil maupun besar dalam hal pelayanan sudah tentu peluang Anda untuk memajukan uasaha pemancingan akan mandeg atau pelanggan itu akan mencoba di tempat lain. Dan repotnya lagi jika mereka lari ke pesaing Anda.
Nah kali ini kami memberikan tips bagaimana kiranya kolam pemncingan Anda bisa dipertahankan dan terus dikunjungi oleh pelanggan dari hari ke hari Minggu ke Minggu dan seterusnya. Berikut tipsnya :
- Mempertahankan pelanggan setia tidaklah mudah dan sangat sulit. Solusinya adalah Anda dituntut berlaku inovatif dalam memberikan pelayanan terhadap para pelanggan atau mania mancing.
- Diperlukan kecanggihan Anda untuk memberikan variasi dalam pelayanan.
- Pandai-pandailah melihat situasi dan kondisi yang sedang berjalan dan yang paling utama usahakan pelanggan Anda itu merasa nyaman dan bahagia ketika mampir ke pemancing Anda.
- Lip service sangat berguna untuk menyapa pelanggan Anda.
- Bumbu-bumbu dalam pelayanan sangat diperlukan. Usahakan sapa dan senyum selalu Anda lontarkan. Senyum merupakan keharusan Anda dalam melayani usaha ini.
- Bersikaplah jujur dalam penurunan ikan (jika kolam lomba) sesuai dengan jumlah yang tertera di dalam brosur.
- Jika pelanggan complain kepada Anda, sikapilah dengan bijaksana dan mencari jalan keluarnya dengan kepala dingin.
- Ada baiknya sesekali Anda turun langsung ke pelanggan. Agar Anda tahu jika ada permasalahan.
Demikian tips ini, mudah-mudahan pelanggan Anda tak akan lari.